Sabtu, 13 Februari 2016

CARA MEMBUAT PEMPEK KAPAL SELAM PALEMBANG

Resep Pempek Kapal Selam Palembang Sederhana Spesial Isi Telor Asli Enak. Proses tahap pembuatan empek-empek Kapal Selam isi telur khas Palembang paling enak kali ini dibagi menjadi 3 bahan yaitu bahan A , B dan C ini dimaksudkan agar anda mudah membagi pikiran dan membagi tahapannya. Atau Anda bisa gunakan resep dasar adonan pempek praktis yang sudah kita buat sebelumnya resepnya ada pada artikel sebelumnya. Termasuk rahasia pempek lembut dan empuk ada pada komposisi adonan tepung menggunakan campuran sagu tani agar pempek tidak keras mpek-mpek nya.

Foto Pempek Palembang Spesial
Gambar Pempek Kapal Selam

Ukuran bentuk pempek kapal selam tergantung selera Anda bisa dibuat pempek kapal selam mini sederhana, sedang, bahkan pempek kapal selam jumbo atau besar. Begitupun dengan masalah bumbu adonan pempek supaya pempek atau mpek-mpek menjadi lebih gurih. Pada umumnya pempek kapal selam isi telur.

RESEP PEMPEK KAPAL SELAM


BAHAN A :
  • 25 gram tepung terigu
  • 100 cc air (Air matang atau mentah)
  • 1 sendok makan garam dapur halus.
BAHAN B :
  • 500 gram daging ikan tenggiri (bila di pasar sekitar anda tidak dijual jenis ikan ini anda bisa menggantinya dengan ikan gabus, atau ikan belida yang pipih). Kemudian haluskan ikan tersebut. Lalu bekukan di lemari es sebelum anda gunakan sebagai adonan dasar pempek. Ingat ini penting justru disinilah rahasianya. Trus siapkan 1 butir telur ayam yang sudah dikocok. Juga siapkan 100 cc air putih. Sekian untuk bahan B. Berikutnya siapakan bahan C.
BAHAN C :
  • 400 gram tepung tapioka alias tepung kanji. Juga sediakan Telur ayam untuk dijadikan isian pempek kapal selam secukupnya saja. Demikian bahan C cukup dua bahan itu aja ya. Berikutnya mari kita lanjut ke inti, yakni cara membuat pempek kapal selam asli palembang.
CARA MEMBUAT PEMPEK KAPAL SELAM :
  1. Campurkan bahan A menjadi satu dalam satu wadah. lalu silakan Aduk sehingga adonannya mengental. Ini rahasia adonan pempek kapal selam enak. Masukkan adonan yang baru saja dibuat kedalam lemari es atau kulkas selama kurang lebih 30 menitan. Kemudian lanjut ke bahan B.
  2. Ambil daging tenggiri yang sudah kita bekukan lalu didiamkan sebentar biar lunak sampe tidak keras lagi. Lalu Campurkan telur ayam dan ikan ke dalam wadah baru. lalu tambahkan air putih secukupnya dan Aduk-aduklah hingga tercampur rata.
  3. Proses Menangani Bahan A, B dan C berikut langkah-langkah dan tahapannya :
  4. Setelah proses diatas kita lakukan, maka tahap selanjutnya adalah : mencampur bahan A dan bahan B kedalam satu wadah. Lalu Aduklah, sehingga tercampur dengan baik dan rata. Berikutnya Masukkan bahan C. tepung tapioka sedikit demi sedikit dan jangan lupa adonannya sambil diaduk aduk pakai tangan. Jangan terlalu lama mengaduk-aduk sebab akan membuat pempek menjadi keras.
  5. Setelah itu, jadilah adonan yang sudah siap untuk dibentuk menjadi bentuk pempek kapal selam. Jangan lupa lumurilah tangan dengan tepung tapioka Agar adonannya tidak lengket di tangan.
CARA MEMBENTUK PEMPEK KAPAL SELAM :
  1. Bulatkan adonan sebesar bola tenis, lalu tekan tengahnya dengan tangan sampai berbentuk mangkuk kecil. Ingat ketebalan “mangkuk”-nya cukup sedang jangan terlalu tipis karena isinya bisa keluar saat dimasak.
  2. Masukkan telur ke dalam lubang “mangkuk”, tapi jangan terlalu penuh, supaya “mangkuk”nya bisa ditutup kembali. Setelah diisi baru Tutup rapat dengan menekan-nekan katup “mangkuk” dengan ujung jari sehingga membentuk pempek kapal selam.
CARA MEREBUS PEMPEK KAPAL SELAM YANG BAIK DAN BENAR :
  1. Adonan pempek yang sudah dibentuk tadi kita rebus. Masukkan ke dalam air mendidih. dan satu lagi Rahasia penting merebus pempek kapal selam. 
  2. Tambahkan minyak goreng secukupnya ke dalam air mendidih agar pempek tidak lengket satu sama lain saat direbus. Rebuslah hingga matang dengan ciri: adonannya mengambang di atas permukaan air. Setelah itu, angkat dan tiriskan dengan alat peniris.
TEKNIK MENGGORENG PEMPEK KAPAL SELAM :

CARA MENGGORENG PEMPEK KAPAL SELAM :
  1. Gorenglah pempek empat sampai lima biji jangan bikin kuali anda penuh sebab bisa lengket satu sama lain. Gorenlglah sampai kekuning-kuningan lalu angkat.
  2. Silahkan habiskan semua adonan, masukkan semua ke kuali. Berikutnya kita akan bikin cuka/cuko pempek atau kuah pempek kental.
CARA MEMBUAT KUAH CUKO/CUKA PEMPEK KAPAL SELAM :

CARA MEMBUAT CUKO PEMPEK : 
  1. Rebuslah gula merah sebanyak 1 kg dan tiga (3) sendok teh asam jawa. Atau anda bisa menggantinya dengan cuka makanan.
  2. Air rebusannya sebanyak 2 liter. Rebuslah hingga gula merahnya larut.
  3. Tahap berikutnya adalah memasukkan cabe rawit beberapa biji sesuai dengan selera pedas anda. Juga masukkan ke dalam rebusan gula tadi: bawang putih sebanyak 200 gram dan tentu saja yang sudah dihaluskan. Masukkan garam dapur halus secukupnya. Rebuslah cuko selama kurang lebih 20 menit. Setelah itu, angkat cukonya dan masukkan ke dalam mangkuk.
  4. Untuk membuat kuahnya menjadi lebih segar, sailakan Tambahkan potongan mentimun dengan potong dadu kecil-kecil, lengkapi juga dengan udang ebi halus jika ingin lebih pedas tambahkan cabe atau sambal boleh cabai bubuk atau cabai sambal.

RESEP PEMPEK KAPAL SELAM VERSI II


RESEP PEMPEK KAPAL SELAM ISI TELUR ENAK


BAHAN :
  • 500 gr ikan fillet (Tenggiri, Gabus, Belida)
  • 500 gr tepung sagu/tepung tapioca (siapkan lebih)
  • 6-8 butir telur
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • Air
CARA MEMBUAT PEMPEK KAPAL SELAM ISI TELUR ENAK :
  1. Giling daging ikan, dimasukkan FP aja biar cepet:). Setelah itu tempatkan dalam mangkuk hingga kita tau banyaknya ikan.
  2. Pindahkan ke dalam baskom, tambahkan air 1/2 mangkuk dari mangkuk yang digunakan untuk mengukur ikan sebelumnya. Campur ikan, air, garam, dan gula hingga rata.
  3. Beri tepung sambil diuleni hingga menjadi adonan yang bisa dibentuk. Sembari itu panaskan air dalam panci hingga mendidih, setelah mendidih kecilkan api.
  4. Pecahkan telur dan tempatkan dalam gelas kecil untuk memudahkan proses penuangan.
  5. Lumuri tangan dengan tepung, ambil segenggam adonan. Bentuk bulat sebesar bola tenis kemudian gunakan jari telunjuk dan tengah dr tangan kanan yang sudah dilumuri tepung untuk membentuk lubang sambil terus berputar hingga dihasilkan bentuk seperti gelas/cangkir. Isikan telur ke dalamnya, hati2 telur jangan sampai mengenai permukaan atas adonan karena adonan akan sulit merekat. Isikan telur 3/4 dari lubang, lalu rapatkan atasnya, segera masukkan ke dalam air rebusan. Biarkan hingga mengapung, angkat lalu kukus 10 menit.
  6. Angkat dan dinginkan. Goreng sebentar ketika akan disajikan.

Read more…

CARA MEMBUAT KUE MANGKOK TEPUNG BERAS

Resep Kue Mangkok Tepung Beras Rose Brand Kukus Sederhana Spesial Lembut dan Empuk Asli Enak. Penampilannya yang mekar merekah mengembang sangat cantik ini menjadi daya tarik tersendiri dari sajian sedap bernama kue mangkuk yang unik dan cantik biasanya kue mangkok berwarna merah muda atau pink tapi anda bisa membuatnya dengan aneka kreasi dan variasi warna warni yang indah. Kue basah tradisional ini masih termasuk jajanan pasar yang wajib hadir di perayaan tahun baru China Imlek selain ada Kue Keranjang atau kue bakul. Ini penampakan kue mangkok merah yang biasanya dihias diatas kue keranjang.

Foto Resep Kue Mangkok Tepung Beras Rose Brand Kukus Sederhana Spesial Lembut dan Empuk Asli Enak
Gambar Kue Mangkok Warna Merah

Kue mangkok adalah penganan yang terbuat dari tepung beras, tepung terigu dan tapai singkong atau tape singkong yang dimasak dengan cara dikukus. berbentuk seperti mangkok dan mekar pada ujungnya. Kue mangkok merupakan salah satu kue basah yang populer di Indonesia. Kue yang biasa dijual di pasar tradisional ini diperkenalkan oleh imigran dari Tiongkok selatan, yang kemudian mengalami indigenisasi.

Bahan utama atau adonan dasarnya adalah tepung beras yang dicampur sedikit tepung terigu. tapai singkong atau tape singkong bisa juga kue mangkok tanpa tape dan gula juga ditambahkan sebagai penyedap. Adonan ini, setelah diberi pengembang kue (seperti baking powder), kemudian dikukus.

Kehadiran kue mangkok biasanya ada pada pesta ulang tahun atau pertemuan warga. Hiasan sesajian di Bali juga kadang-kadang memakai kue mangkok dan perayaan Imlek syarat dengan makanan manis-manis. Kue ini menarik secara visual karena biasanya berwarna warni cerah, setelah diberi pewarna makanan (sepuhan).

RESEP KUE MANGKOK TEPUNG BERAS


BAHAN :

BAHAN BIANG :
  • 50 gram tepung terigu protein sedang
  • 65 ml air hangat
  • 2 sendok teh ragi instan
BAHAN :
  • 150 gram tepung beras rose brand atau yang lainnya
  • 50 gram tepung sagu
  • 75 gram tepung terigu protein rendah
  • 125 gram tape singkong, haluskan
  • 1 butir telur
  • 1/4 sendok teh garam
  • 225 gram gula pasir
  • 200 ml santan hangat dari 1/4 butir kelapa
  • 8 tetes pewarna merah tua atau merah muda
CARA MEMBUAT KUE MANGKOK TEPUNG BERAS :
  1. Campur bahan biang sampai  rata. Diamkan 30 menit.
  2. Campur tepung beras, tepung sagu, tepung terigu, dan tape singkong sampai rata.
  3. Masukkan bahan biang. Uleni rata. Tambahkan garam dan gula pasir. Uleni rata.
  4. Tuang santan hangat sedikit-sedikit sambil dikocok rata 20 menit. Diamkan 90 menit. Tambahkan pewarna merah muda. Aduk rata.
  5. Panaskan cetakan kue mangkok di dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api besar 10 menit. Tuang adonan hingga memenuhi cetakan kue mangkuk.
  6. Kukus di atas api besar 15 menit sampai matang.
  7. Sajikan untuk 17 buah.
Baca juga artikel menarik Aneka resep kue mangkuk versi sajian sedap lainnya :
  • Kue mangkok gula merah,
  • Kue mangkok tanpa tape,
  • Kue mangkok kilat,
  • Kue mangkok pandan hijau wangi,
  • Kue mangkok ubi jalar,
  • Kue mangkok ubi ungu,
  • Kue mangkok kapas,
  • Kue mangkok mahkota.

Read more…

Jumat, 12 Februari 2016

CARA MEMBUAT TELUR DADAR PADANG SUPER TEBAL

Resep Telur Dadar Padang Tebal Sederhana Spesial Asli Enak. Menurut saya telor dadar khas padang sederhana ini cukup lezat dan menggugah selera makan, pasalnya bentuknya yang tebal, lembut dan empuk, serta mengembang, jadi lebih Istimewa. Telur dadar sederhana mekar ini termasuk sajian menu hidangan favorit di Rumah Makan Minang asli atau khas Restoran Padang Minang Sajian Sedap.

Foto Telur Dadar Istimewa Spesial
Gambar Telur Dadar Ala Padang

Telor dadar padang spesial paling sedap lebih lezat dibanding telur dadar warteg, telur dadar gulung ncc maupun telor dadar versi ala rumahan, mengapa telur dadar padang lebih tebal? itu karena terbuat dari campuran tepung beras, kelapa parut dan daun bawang yang banyak, selain itu jumlah telur yang digunakan lebih banyak untuk 1 porsi istimewa, biasanya menggunakan empat butir telur segar. Bagaimana tertarik untuk memasaknya dan bikin sendiri di rumah?

RESEP TELUR DADAR PADANG


BAHAN :
  • 4 butir telor ukuran sedang
  • 3 sdm kelapa parut
  • 2 btg daun bawang, iris tipis
  • Garam secukupnya
  • 2 sdm tepung beras
  • Minyak untuk menggoreng

Baca Juga Artikel Menarik : Resep Telur Balado Pedas Manis

BUMBU HALUS :
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 4 buah cabe merah
CARA MEMASAK TELOR DADAR PADANG ASLI SEPCIAL :

Cara Menggoreng Telur Dadar Khas Padang Minang Special Istimewa
Cara Menggoreng Telor Dadar Padang Istimewa
  1. Kocok telor lepas, lalu masukkan bumbu halus, kelapa parut.
  2. Tambahkan irisan daun bawang, garam, dan tepung beras.
  3. Panasakan wajan anti lengket dan beri 2 sdm minyak goreng.
  4. Tuangkan adonan telor lalu tutup wajannya dan masak dengan api sedang.
  5. Setelah setengah matang, balikan telur dan masak sampai matang.
  6. Potong sesuai selera sebelum disajikan.

Read more…

CARA MEMBUAT SAMBAL MATAH BALI KECOMBRANG PEDAS

Resep Sambal Matah Bali Kecombrang Honje Pedas Sederhana Spesial Asli Enak Banget. Sambal matah khas bali ini adalah jenis sambel mentah dadakan yang enak terbuat dari bahan dan bumbu bali rasanya pedas namanya juga sambal dari bahan cabai rawit merah boleh campur cabai hijau/ijo, biasanya sebagai bumbu pelengkap makan ikan bakar, ayam bakar, bebek bengil, sate lilit, ayam goreng, ayam betutu dan ikan goreng, Jika ingin membuat sambal yang mudah dan praktis. Cobalah sambal matah ini. Hanya dengan potongan bawang, cabai, dan terasi serta di campur dengan siraman air jeruk nipis, membuat sambal yang ini terlihat praktis dan bercitarasa pedas yang khas.Ternyata sambal matah khas manado juga ada tapi menurut saya lebih enak sambal matah dari bali. Kata Chef Degan, Nova Eliza dan Diah Didi pasti sambal matah buatan Mereka.

Foto Sambal Matah Enak dari Bali
Gambar Sambal Matah Pedas

Jika ingin segera membuatnya gunakan resep sederhana dan mudah dibawah ini boleh menambahkan kecombrang jika suka, kalau saya lebih mantap pakai kecombrang, jika berhasil buatlah komentar dibawah artikel ini.

RESEP SAMBAL MATAH


BAHAN :
  • 5 butir bawang merah, diiris halus atau dirajang
  • 1 siung bawang putih, diiris halus atau dirajang
  • 8 buah cabai rawit merah, diiris halus atau dirajang boleh campur cabe ijo
  • 1/4 sendok teh terasi bakar
  • 1 lembar daun jeruk, diiris halus
  • 1 batang serai, bagian putihnya saja, diiris halus atau dirajang
  • 1 buah kecombrang (pilihan) atau dirajang
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 1/2 sendok makan minyak kelapa asli, dipanaskan
CARA MEMBUAT SAMBAL MATAH BALI :
  1. Aduk rata bawang merah, bawang putih, cabai rawit, terasi, daun jeruk, serai, garam, gula pasir, dan jeruk nipis sambil diremas-remas pakai tangan bersih.
  2. Tambahkan minyak kelapa yang sudah dipanaskan. Aduk  rata.
  3. Sajikan sambal matah bumbu bali untuk 2 porsi.

Read more…

CARA MEMBUAT TELUR DADAR GORENG CRISPY

Resep Telur Dadar Goreng Crispy Sederhana Spesial Asli Enak. Telor dadar goreng tepung ini sangat renyah, garing dan kriuk kriuk. Makanan dari olahan telur ini cocok untuk teman makan nasi maupun untuk cemilan dimakan dengan saos sambal atau mayonaise. Bosan kan dengan olahan telur yang begitu-begitu aja makan telur ceplok mata sapi terus tiap hari. Cobain deh resep CaraBuatResep ini.

Foto Resep Telur Dadar Goreng Crispy Sederhana Spesial Lezat Sajian Sedap Sekejap Langsung Enak Renyah Kriuk
Gambar Telur Dadar Goreng Crispy Renyah Kriuk

Telor dadar krispi ini disukain anak-anak dan orang dewasa juga suka dan doyan kali. Berikut resep lengkap telur dadar crispy goreng renyah yang dilengkapi juga dengan cara mudah bikin sendiri di rumah ala rumahan. 

RESEP TELUR DADAR CRISPY


BAHAN TELUR :
  • 2 butir telur
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt masako
BAHAN PENCELUP :
  • 5 sdm terigu
  • 3 sdm tepung bumbu sajiku/sasa
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt masako
  • 150 ml air
BAHAN KERING :
  • 10 sdm terigu
  • 5 sdm tepung bumbu sajiku/sasa
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt masako
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt bubuk cabe jika suka
CARA MEMASAK TELUR DADAR CRISPY :
  1. Campur semua bahan telur. Panaskan sedikit minyak, dadar telur tipis-tipis hingga matang. Angkat dan iris seukuran jari. Sisihkan.
  2. Campurkan semua bahan pencelup kecuali air hingga tercampur tambahkan air sedikit demi sedikit hingga tercampur rata,jangan terlalu encer jangan terlalu kental. Sisihkan.
  3. Campur semua bahan kering hingga tercampur rata
  4. Panaskan minyak goreng. Celupkan irisan telur tadi kedalam bahan pencelup. Gulingkan. kedalam bahan kering sambil sedikit ditekan-tekan. Goreng dalam minyak panas sampai kekuningan, Angkat dan tiriskan.
  5. Sajikan selagi hangat bersama saos sambal atau mayonaise menurut selera.

Read more…

CARA MEMBUAT SAMBAL GOANG KHAS SUNDA

Resep Sambal Goang Khas Sunda Pedas Sederhana Spesial Asli Enak. Mau buat sambel praktis cepat dan dadakan untuk pelengkap atau teman makan nasi coba bikin sambal goang dijamin makan bertambah lahap. Cabai yang digunakan bisa menggunakan cabe merah atau cabe hijau jadinya disebut sambal goang hijau atau ijo. Jika ingin menghasilkan sambal super pedas bisa menggunakan cabai pedas banget yang digunakan pada resep nasi goreng pedas yang terpedas yaitu namanya cabai setan atau cabe hantu dari namanya saja sudah mengerikan bisa-bisa anda akan mengeluarkan air mata jika memakan sambel ini. Di Bandung ada sambal menurut saya terpedas mungkin sudah level 10 namanya Sambal Goang Kemangi Seuhah di rumah makan Bu Imas khas Sunda, silahkan pas berwisata ke Bandung sempatkan untuk mencicipinya lokasi warung nasi bu imas ini beralamat di Jalan Pungkur No 81, Bandung, Jawa Barat. Untuk penampakan Sambal goang kemangi pedas bahasa sundanya kemanggi adalah Surawung bisa lihat dibawah ini awas ya jangan sampai sakit perut atau mules.

Foto Resep Sambal Goang Kemangi Terpedas Hot Khas Sunda
Gambar Sambal Goang Kemangi Seuhah Ibu Imas Terpedas

Foto Resep Sambal Goang Betawi
Gambar Sambal Goang Merah

Di Kota Bandung, sumedang, bogor resto cipanas dan sekitarnya sambal goang ini cukup populer, bahkan orang sunda sudah terbiasa makan nasi sehari-hari dengan ikan asin, lalapan, kerupuk uyel dan dilengkapi dengan sambal goang sederhana, memang bahannya sederhana dan mudah membuatnya cukup sediakan cabai rawit, kencur, kapulaga dan garam secukupnya tinggal di ulek sambal goang telah jadi ada juga yang menggunakan bawang merah. Terkadang sambal goang dijadikan pelengkap resep nasi liwet atau sangu komplit atau lengkap. Baiklah kita langsung mengolah bahan-bahan sambel gowang nya saja di dapur sederhana.

Sambal Goang Cabai Hijau Raja Sambal
Gambar Sambal Goang Ijo Cabai Rawit Hijau

RESEP SAMBAL GOANG


BAHAN :
  • 15 buah cabai rawit merah atau cabe Ijo (hijau)
  • Kapulaga sesuai selera
  • Seruas kencur (kira-kira sebesar ibu jari tangan)
  • Garam secukupnya
Baca Juga Artikel Menarik : Resep Sambal Goreng Kentang

CARA MEMBUAT SAMBAL GOANG ALA SUNDA :
  1. Haluskan semua bahan dan bumbu dengan cara diulek menggunakan ulekan cabe, 
  2. Jangan terlalu halus dan segera hidangkan. Biarkan dalam bentuk kasar memang sudah ciri khas dari sambal ini.
Ternyata sambal goang ini bukan ada di sunda saja akan tetapi ada juga di Betawi mungkin ini ada pengaruh dari masakan atau kuliner sunda tapi mungkin rasanya berbeda, biasanya seperti. Gimana hasil sambal goang nya enak? Silahkan berikan komentar menggunakan akun facebook masing-masing jika enak silahkan share atau bagikan ke teman-teman yang lain ya, terimakasih. Baca Juga : Resep Sambal Bawang

Read more…

CARA MEMBUAT KALIO JENGKOL MINANG PADANG

Resep Kalio Jengkol Minang Pedas Khas Padang Sederhana Spesial Asli Enak. Hari weekend Jumat, sabtu dan minggu para bunda biasanya masak aneka olahan jengkol atau jering tidak heran jika hari libur berbagai resep jengkol enak dicari orang. Kalio ini termasuk jenis gulai jengkol ala padang atau sering disebut rendang setengah matang, jadi masih adah kuah berbeda dengan rendang dimasak sampai kering. Boleh dipadu dengan bahan lainnya misalnya daging kambing atau daging sapi, bahkan dicampur udang dan ikan teri. Mantap. Orang Padang kadang menyebutnya gulai jariang.

Foto Kalio Jengkol Padang
Gambar Kalio Jengkol Pedas

Masakan kalio jengkol sama dengan rendang setengah jadi biasa disebut gulai yang berkuah santan dan biasanya pedas dengan bumbu rendang dengan rempah-rempah khas minangkabau yang terkenal lezat dan gurih. Mari kita masak jengkol dan makan jengkol yang konon katanya lebih enak dari daging sapi ataupun daging kambing, terkadang harganyapun lebih mahal dari harga sekilo daging, itu kata orang penggemar jengkol alias jering.

RESEP KALIO JENGKOL


BAHAN :
  • 30 biji Jengkol
  • 1/2 ons Ikan teri
  • 1 butir Kelapa
Baca Juga Artikel Menarik : Resep Kalio Daging

BUMBU :
  • 10 buah Bawang merah
  • 1/2 ruas jari Kunyit
  • 20 biji Lombok merah
  • 2 lembar Daun kunyit
  • 1 potong Laos
  • Sereh potong
  • 1 rsj Jahe
  • 2 sendok makan Garam
CARA MEMASAK KALIO JENGKOL PALING ENAK :
  1. Jengkol direbus sampai masak.
  2. Kelapa diparut, diambil santannya 6 gelas.
  3. Bumbu-bumbu dihaluskan kecuali sereh, daun kunyit.
  4. Santan, bumbu-bumbu dimasak, dimasukkan ikan teri, dibiarkan sampai mendidih.
  5. Dimasukkan jengkolnya, dimasak sampai berminyak.

Read more…